NaikMotor – Setelah berhasil membuat event tahunan ke – 5 di Jakarta tepatnya Plaza Timur dan Plaza Parkir Timur Gelora Bung Karno, kini Pasar Jongkok Otomotif (Parjo) membawa konsep yang sama ke kota pelajar dengan nama Parjo Jogja pada tanggal 6 – 7 Agustus 2016 di Stadion Kridosono Jogjakarta.
Dirintis sejak tiga tahun lalu ataus usulan FK2OJ (Forum Komunikasi Komunitas Otomobil Jogja) dengan mengajak tim Parjo untuk membuat acara tersebut di Kota Gudeg. dan akhirnya bisa terwujud pada akhir pekan ini.
Sama halnya dengan di Jakarta, Parjo Jogja itu sendiri berisikan lapak jual – beli, bursa mobil – motor, hiburan dan juga komunitas yang mewadahi penggemar otomotif di sekitar Jogjakarta. Pembeda dari Jakarta, sekarang ini memiliki banyak konten acara yang bisa diikuti oleh khalayak umum dan komunitas itu sendiri.
“Total 100 booth ikut berpartisipasi di parjo. Target optimis 10ribu pengunjung dengan harga tiket masuk Rp. 10.000, pengunjung dapat menikmati wisata otomotif yang berada di tengah kota Jogjakarta ini,” tulis pernyataan Parjo Jogja.
Ragam acara menarik telah disiapkan, antara lain CB Jogja Show Off, Scooter Contest, Fun Dyno Drag Competition, Jogja Rolling Scoot, Sunday Morning Ride Yogyakarta dan masih banyak lagi. Ditunggu motoris Kota Gudeg ramaikan Parjo Jogja yang pertama kalinya. (Rls/nm)
[…] – Gelaran Pasar Jongkok Otomotif atau lebih dikenal dengan nama Parjo selama lima tahun terakhir berkangsung di Jakarta, pada akhir […]