Girangnya Sam Lowes Tes MotoGP, Bekal untuk Moto2 Austria

0
Sam Lowes
Sam Lowes
Sam Lowes tes Aprilia RS-GP di Sirkuit Red Bull Ring, Austria. Foto: Gresini

Spielberg (naikmotor) – Sam Lowes mengaku girang bisa kembali menjalani uji coba bersama Aprilia di Sirkuit Red Bull Ring, Spielberg, Austria pada awal pekan ini, setelah sempat menjalani uji coba dengan motor RS-GP di Misano, San Marino pada bulan lalu.

Lowes yang merupakan jawara World Supersport 2013 akan mengaspal di MotoGP per musim depan dengan membela panji Aprilia. Uji coba di Red Bull Ring sendiri dilakukan para rider MotoGP untuk mengumpulkan data guna menghadapi balapan sesungguhnya di tempat yang sama pada 12-14 Agustus mendatang.

Sam Lowes sendiri mendapat keistimewaan untuk menjajal motor Aprilia di Austria, meski baru akan aktif membela pabrikan Italia tersebut pada tahun depan. Meski Aprilia tak memakai transponder hingga catatan waktunya tak diketahui, Lowes tetap merasa puas.

“Uji coba ini menyenangkan. Butuh waktu untuk beradaptasi dengan lintasan ini, karena banyak blind side. Aprilia terus mengalami peningkatan dan saya semakin percaya diri setiap kali berkendara. Saya sangat percaya pada proyek ini, dan tak sabar menanti uji coba selanjutnya,” kata Lowes, mengutip dari RACER, Jumat (22/7/2016).

Meski mengendarai motor MotoGP, Lowes yakin uji coba ini juga akan membantunya tampil baik Moto2 bulan depan, dimana paruh kedua akan dimulai setelah jeda paruh musim. Saat ini Lowes berada di peringkat ketiga pada klasemen rider dengan 121 poin, tertinggal 30 poin dari Johann Zarco di puncak.

“Saya harus lebih baik di Moto2 demi meraih gelar juara dunia. Berkat uji coba ini, tak ada alasan tampil buruk saat pekan balap. Tak ada sirkuit yang mudah bagi MotoGP, karena motornya memang sangat cepat dan agresif. Tapi seharusnya tak buruk di Moto2, karena kini saya sudah memahami lintasan ini,” jelasnya. (Wl/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here