Jakarta (naikmotor) – Crosser Farhan Hendro mengambil ancang-ancang untuk hijrah ke ajang road race, jika tidak meraih juara di segala ajang motocross tahun ini. Pria berusia 22 tahun itu berencana menggeber motor supersport.
Farhan sudah menggeluti Motocross sejak berusia 11 tahun. Ia telah mencicipi beberapa gelar juara nasional maupun internasional, salah satunya juara International Supercross 2008. Tahun ini menjadi pertaruhannya untuk membuktikan kualitasnya sebagai crosser jempolan Tanah Air.
“Tahun ini saya ikut Kejurnas Motocross dan Enduro, start habis lebaran (Agustus). Kalau enggak bisa juara, saya akan pindah ke road race pakai motor supersport, kalau juara bisa go international,” kukuh Farhan saat ditemui di acara DC Autoshow Extreme Holiday Kelapa Gading.
Anak kandung dari pemilik brand apparel racing AHRS, Asep Hendro itu sudah merasakan persaingan di balapan aspal Indospeed Race Series (IRS) tahun lalu. Farhan berhasil sekali naik podium, dengan menggeber Honda CBR 250.
“Tahun lalu itu saya mau menunjukan kemampuan saya saja. Hasilnya bisa naik podium. Kalau pindah ke road race saya buat tim sendiri,” ucap Farhan.
Crosser yang tergabung sebagai DC Rider itu juga mengungkapkan, akan lebih mudah bagi seorang masuk ke road race, dengan bekal pengalaman menunggangi motocross. “Motocross itu seperti bakal dari cabang olahraga balap lainnya. Jadi lebih mudah kalau pindah bidang,” jelasnya. (yudistira/nm)