Rangka Suzuki Hayabusa 2017 Dirancang Super Ringan

0
Suzuki_Hayabusa_Rangka_3
Rangka Suzuki Hayabusa 2017 diracik dengan bobot yang ringan namun tetap rigid. Foto: More

Hamamatsu (naikmotor) – Sebuah sketsa patent milik Suzuki Hayabusa 2017 telah bocor. Sketsa menunjukkan bagaimana desain radikal rangka barunya.

Desain rangka itu merupakan langkah maju bagi Suzuki untuk produk speedster strata tertingginya. Sketsa menunjukkan tiga bagian penting rangka itu, dan ditandai sebagai nomor 3, 4 dan 5.

Nomor 3 adalah bagian depan frame atau rangka, menurut bocoran dari orang dalam pabrikan, dibuat sangat ringan tetapi dengan cross-bracing kuat untuk rigidity-nya.

Bagian yang disebut nomor 4 adalah segmen super-kuat dari rangka yang mendukung mesin dan bagian kekuatan sisi serta sebagian dari rigidity.  Terbuat dari solid-cast dan bekerja mirip dengan torsion bar pendukung dengan cara menghentikan fleks dari depan dan bagian belakang rangka serta menyebarkannya keseluruhan lay out rangka.

Suzuki_Hayabusa_Rangka_2Nomor 5 adalah bagian belakang rangka tempat no 4 ditautkan dengan efektif dan dibuat dengan bahan yang sama dengan bagian depan untuk mengurangi jumlah berat rangka lebih baik daripada produk sebelumnya.

Dari penampang sisi kanan atas bingkai, jika dilihat dari dalam frame rail tempatnya akan ditempatkan, dapat dilihat bagaimana bagian depan dislot ke bagian tengah, untuk menjadi bagian terkuat dari frame sisi ( Item 31a).

Jika dilihat dari atas, pada rangka sisi kanan dapat dilihat cara slot yang lebih baik, dan dapat dilihat cara rangka belakang ditempatkan ke bagian sidebar juga. (Afid/nm)

Suzuki_Hayabusa_Rangka_1

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here