Michelin Pasok Ban Belakang Asimetris Baru di MotoGP Catalunya

0
Ban_Michelin_Asimetris
Ban Michelin menyiapkan ban asimetris baru menjelang MotoGP Catalunya. Foto: Spy

Jakarta (naikmotor) – Sirkuit Catalunya, Spanyol adalah sirkuit dengan layout yang membuat banyak pembalap cukup terpesona. Selain karena trik dan strategi harus benar-benar matang, juga karena menuntut komponen balap terbaik termasuk ban. Tapi ingin terlihat adem-ayem, Michelin siap memasok ban belakang tipe baru yaitu asimetris.

Dipasoknya ban asimetris ini karena karakter sirkuit ini memungkinkan eksplorasi kompon ban di salah satu bagiannya jadi besar. Sehingga butuh ban dengan kompon yang berbeda antara kiri dan kanan.

Catalunya memiliki panjang sejauh 4.727 meter atau 4,7 km. Berbeda dengan karakter Sirkuit Mugello, Italia, Catalunya punya banyak zona pengereman ekstrem. Termasuk tikungan-tikungan panjang ke kanan yang cukup menyiksa kompon ban. Terdapat 8 tikungan ke kanan, bagian kanan ban belakang akan memiliki kompon lebih keras dari bagian kiri. Michelin mengklaim bahwa ban ini sudah tahan dengan temperatur ekstrem sekaligus.

“Sirkuit ini punya semua kapasitas untuk melakukan pengetesan komponen ban. Makanya kami memasok ban asimetris terbaru, agar para pembalap bisa memberikan masukan langsung jika ada kritik dan saran pada karakter komponnya. Untuk pilihannya sendiri, ya bisa dibilang tak berbeda jauh dengan yang kami pasok di MotoGP Italia dua pekan lalu,” ungkap Piero Taramasso, Manager of the Two-Wheel Motorsport Group.

Taramasso sendiri sangat yakin bahwa ban yang mereka pasok untuk para pembalap di Catalunya pekan ini, takkan mengecewakan bagi para pembalap. Artinya, kemungkinan untuk melihat pertarungan ketat antara pembalap masih sangat tinggi. (Spy/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here