Satu Dekade Yamaha NMAX, Skutik Premium Trendsetter di Indonesia

0
Yamaha NMAX 10 Tahun
Perayaan 10 tahun Yamaha NMAX di Indonesia. Foto: YIMM

NaikMotor – Tahun 2025 menjadi momen spesial bagi Yamaha karena merayakan satu dekade kehadiran NMAX di Indonesia.

Skutik premium ini telah menemani perjalanan masyarakat Indonesia dan terus berkembang mengikuti kebutuhan konsumen.

Pertama kali diluncurkan pada tahun 2015, Yamaha NMAX langsung mengguncang pasar sebagai pelopor skutik premium. NMAX sukses menjadi trendsetter berkat desain premium, fitur teknologi canggih, serta performa mesin andal yang terus disempurnakan di setiap generasinya.

Generasi pertama yang hadir tahun 2015 menawarkan desain “Premium Big Scooter” dengan kenyamanan posisi berkendara rileks, serta mesin Blue Core 155cc VVA bertenaga.

Kemudian, di akhir 2019, NMAX generasi kedua memperkenalkan fitur konektivitas melalui aplikasi Y-Connect, menjadikannya motor buatan Indonesia pertama yang memiliki teknologi ini.

Baca Juga: Yamaha NMAX TURBO Diserahkan Kepada Pemenang Yamaha Day Competition di Bandung

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here