Suzuki V-Strom 250SX 2025 Met Sonoma Red, Warna Baru Hadir di Indonesia

0

Bagian kaki-kaki dilengkapi dengan suspensi depan teleskopik dan suspensi belakang monoshock, serta rem cakram di depan dan belakang yang sudah dibekali ABS. Ban depan berukuran 100/90-19 dan ban belakang 140/70-17, kombinasi ideal untuk kenyamanan di jalanan aspal maupun medan ringan.

V-Strom 250SX 2025 juga dibekali berbagai fitur unggulan seperti lampu LED, windscreen tinggi untuk perlindungan dari angin, knuckle covers sebagai pelindung tangan dari cuaca ekstrem, spidometer digital dengan tampilan lengkap, serta USB charger untuk mengisi daya perangkat selama perjalanan.

Di pasar Indonesia, motor ini ditawarkan dengan harga On The Road sekitar Rp60.048.000 dikutip dari laman resmi Suzuki Indonesia. (Yuka/Contrib/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here