Wahana Ajak Komunitas Motor Honda Ikut Pelatihan Safety Riding CSRA

0

“Melalui CSRA, kami ingin membentuk komunitas yang tidak hanya solid dalam kebersamaan, juga punya kontribusi positif terhadap masyarakat sekaligus memiliki peran untuk terus mengkampanyekan keselamatan berkendara #Cari_aman,” ucap Agus Sigit Wicaksono, Community Development PT Wahana Makmur Sejati.

Selain materi di kelas, peserta juga menjalani praktik langsung di lintasan pelatihan. Mereka diuji kemampuannya dalam mengendalikan motor di berbagai kondisi dan skenario lalu lintas. Hal ini bertujuan agar peserta bisa menerapkan ilmunya dalam kehidupan sehari-hari.

“Pelatihan CSRA adalah bagian penerapan safety riding dalam berkendara demi mewujudkan Safety Indonesia. Para anggota Komunitas adalah garda terdepan kami dalam mengampanyekan #Cari_aman. Mereka punya pengaruh besar,” ujar Agus Sani, Head of Safety Riding Promotion PT Wahana Makmur Sejati.

Pelatihan ini juga menjadi bagian dari sinergi antara PT Astra Honda Motor (AHM), main dealer, dan komunitas dalam menciptakan budaya berkendara yang aman dan bertanggung jawab.

CSRA menjadi langkah konkret untuk memperkuat peran komunitas sebagai Brand Ambassador Safety Riding di tengah masyarakat.

Baca Juga: Wahana Honda Raih Tiga Penghargaan di CAO Awarding 2025

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here