Bagnaia yang start dari posisi ke-11 sukses naik podium dengan finis ketiga, sedangkan Morbidelli harus puas di posisi keempat setelah kehilangan posisi pimpinan di pertengahan balapan.
Alex Marquez mendapatkan penalti setelah insiden dengan Fabio Di Giannantonio dan finis ketujuh, mengakhiri rekor sempurna podium musim ini. Fabio Quartararo dari Yamaha turun ke posisi delapan, sementara Pedro Acosta dan Marco Bezzecchi melengkapi posisi sepuluh besar.

Juara bertahan Jorge Martin mengalami kecelakaan hebat di lap ke-14 dan dibawa ke pusat medis. Beberapa pembalap lain seperti Jack Miller, Augusto Fernandez, dan Joan Mir tidak menyelesaikan balapan.
Dengan hasil ini, Marc Marquez memperlebar keunggulan di klasemen sementara MotoGP 2025 dengan selisih 18 poin dari Alex Marquez. (Yuka/Contrib/NM)