NaikMotor – Race MotoGP 2025 Qatar digelar Minggu (13/4/2025) waktu setempat. Marc Marquez berhasil memenangkan Grand Prix MotoGP Qatar 2025 dalam balapan yang penuh drama.
Mengutip Crash.net, ia sempat bertabrakan dengan saudaranya sendiri, Alex Marquez, di tikungan pertama, yang membuat motor Ducati miliknya mengalami kerusakan di bagian belakang.
Meskipun begitu, Marquez tetap tampil kuat. Setelah memimpin di awal balapan, insiden dengan Alex membuat posisi terdepan direbut oleh Franco Morbidelli dari tim Ducati VR46. Marquez bahkan sempat turun posisi dan berada di belakang Pecco Bagnaia dan Maverick Vinales.
Namun, strategi pengelolaan ban yang matang membuahkan hasil. Marquez berhasil merebut kembali posisi terdepan dan finis dengan keunggulan 1,8 detik. Ini menjadi kemenangan ketiganya musim ini setelah meraih pole dan menang di sprint race.
Vinales sempat memimpin hingga lap ke-16, tetapi kesalahan di tikungan memberi peluang bagi Marquez untuk kembali memimpin. Vinales finis kedua namun terkena penalti karena tekanan ban.
Vinales pun turun peringkat hingga ke posisi ke-14. Sehingga menarik Bagnaia dan Morbidelli ke podium ke-2 dan ke-3.