NaikMotor – Antisipasi kerepotan arus balik mudik Lebaran, bisa manfaatkan program kirim motor dengan kereta api dari KAI Logistik. Ada diskon spesial hingga 6 April 2025.
Mengutip KAILogistics.co.id, PT Kereta Api Logistik (KAI Logistik), anak perusahaan PT Kereta Api Indonesia (Persero), memberikan diskon hingga 25% untuk pengiriman sepeda motor saat mudik Lebaran 2025. Program ini memudahkan masyarakat yang ingin mudik tanpa harus membawa motor jarak jauh tetapi tetap bisa menggunakannya di kampung halaman.
Ayi Suryandi, Manager of Marketing & Sales Courier KAI Logistik, mengatakan bahwa program diskon ini merupakan bentuk dukungan KAI Logistik terhadap kelancaran mudik Lebaran.
“Kami memahami kebutuhan pelanggan dalam membawa kendaraan pribadi saat mudik. Dengan layanan pengiriman motor, masyarakat dapat bepergian dengan lebih nyaman menggunakan moda transportasi umum dan tetap memiliki kendaraan yang siap digunakan di kampung halaman,” ujarnya di laman resmi KAI Logistik.
Promo ini berlaku dari 15 Maret hingga 6 April 2025 di 220 titik layanan KALOG Express yang tersebar di 115 kota/kabupaten.