Yamaha Comeback ke Balap Ketahanan Suzuka 8 Hours, Pakai Motor Ikonik!

0
Yamaha Suzuka 8 Hours
Yamaha kembali ke balap ketahanan Suzuka 8 Hours. Foto: Yamaha

NaikMotor – Yamaha resmi kembali ke ajang balap ketahanan Suzuka 8 Hours dengan motor dan livery yang ikonik!

Setelah absen sejak 2019, Yamaha akhirnya kembali berkompetisi di ajang balap ketahanan Suzuka 8 Hours. Bagi para penggemar setia, kembalinya Yamaha ke kejuaraan dunia ketahanan FIM ini tentu menjadi kabar menggembirakan.

Yamaha akan mengikuti ajang ini pada 1–3 Agustus 2025, sekaligus sebagai bagian dari perayaan ulang tahun ke-70 pabrikan tersebut.

Sejarah panjang Yamaha di dunia balap dimulai sejak didirikan pada 1 Juli 1955, dan hanya 10 hari kemudian langsung mengikuti balapan Mount Fuji Ascent Race. Untuk merayakan warisan tersebut, Yamaha menghadirkan YZF-R1 dengan desain khas yang penuh nostalgia.

Motor yang digunakan tim pabrikan Yamaha di Suzuka 8 Hours 2025 akan tampil dengan corak merah dan putih ikonik yang terinspirasi dari YZF-R7 edisi terbatas tahun 1999.  Pemilihan desain ini bukan tanpa alasan, karena manajer tim saat ini, Wataru Yoshikawa, pernah membalap menggunakan YZF-R7 di Suzuka 8 Hours 1999.

Tak hanya motornya, Yamaha juga membawa kembali logo klasik dari akhir 90-an untuk digunakan di tim. Identitas khas tahun 1999 ini akan terlihat pada seragam pembalap dan kru, serta dekorasi garasi pit.

Baca Juga: Aldi Satya Mahendra ‘El Dablek’ dan Yamaha R9 Makin Cocok Usai Uji Coba di Portimao

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here