Pengelolaan promosi dilakukan oleh PT Wahana Kalyanamitra Mahardhika (CardPlus) sebagai merchant aggregator di bawah Wahana Artha Group. Program ini diharapkan memberikan manfaat lebih bagi pengguna yang bertransaksi melalui WANDA.
“Tentu kami berharap para pengguna aplikasi WANDA, bukan hanya memenuhi kebutuhan sepeda motor Honda saja. Akan tetapi, bisa memanfaatkan kehadiran promo merchant guna menghadirkan pengalaman berbelanja yang berbeda dan juga kami ingin menghadirkan nilai tambah kepada para user WANDA. Kami akan terus berinovasi dan meningkatkan layanan kami untuk memberikan pengalaman terbaik bagi pengguna,” ujar Immanuel Adolof, Head of Loyalty Card CardPlus.
Beberapa merchant yang bekerja sama dalam program ini antara lain Citra Raya Water World, Jungleland, Laboratorium Prodia, Ocean Dental, Ya Kun Kaya Toast, Inul Vizta Karaoke, Masterpiece Karaoke, Diva Karaoke, Amaris Hotel Bogor, Yello Hotel Manggarai, dan masih banyak lagi. Promo yang ditawarkan beragam, mulai dari hadiah spesial hingga diskon 10% – 50%.
Untuk menikmati promo ini, pengguna cukup mengunduh aplikasi WANDA dan mendaftarkan data sepeda motor mereka. Berikut langkah-langkahnya:
- Buka menu “Merchant” di halaman utama dan klik “Lihat Semua”.
- Pilih dan klik logo merchant untuk melihat promo yang tersedia.
- Baca deskripsi promo serta syarat & ketentuannya.
- Scan QR Code dan masukkan kode verifikasi.
- Unggah bukti transaksi untuk mendapatkan poin Hepigo.