Selain mempererat kebersamaan dan berbagi, Ramadhan Bikers Honda juga menekankan pentingnya keselamatan berkendara. Peserta diingatkan untuk selalu menaati aturan lalu lintas dan menerapkan prinsip #Cari_aman di jalan. Dengan begitu, acara ini tidak hanya menjadi ajang silaturahmi, tetapi juga edukasi bagi para bikers.
Kegiatan ini juga merupakan bagian dari upaya PT Wahana Makmur Sejati dalam membina komunitas motor Honda di bawah Asosiasi Honda Motor Tangerang (AHMT) dan Asosiasi Honda Jakarta (AHJ).
Melalui kegiatan positif seperti ini, diharapkan komunitas motor Honda semakin berkembang dan bermanfaat bagi masyarakat. Semangat kebersamaan, kepedulian, dan keselamatan berkendara akan terus menjadi nilai utama dalam setiap aktivitas komunitas Honda. (Yuka/Contrib/NM)