NaikMotor – Sprint Race MotoGP 2025 Argentina digelar hari ini, Sabtu (15/3/2025) waktu setempat. Marc Marquez mengulang sukses memenangi balapan setelahl meraih Pole Position di sesi Kualifikasi.
Marc Marquez melanjutkan awal sempurnanya di MotoGP 2025 dengan kemenangan impresif di Sprint Race MotoGP Argentina, mengungguli adiknya, Alex Marquez, yang finis kedua. Keduanya meninggalkan Francesco Bagnaia di posisi ketiga dengan jarak yang cukup jauh.
Johann Zarco (LCR Honda), yang mengawali start dari barisan terdepan bersama Marquez bersaudara, sempat kehilangan posisi setelah melebar saat lepas tikungan pertama. Ia sempat disalip oleh Bagnaia, Pedro Acosta, dan Fabio Quartararo.
Namun Zarco berhasil bangkit, menyalip Quartararo dan Acosta sebelum akhirnya berhasil meraih posisi keempat dan memberikan hasil terbaik bagi Honda di era setelah Marquez.
Brad Binder, pemenang Sprint tahun lalu, tersingkir di lap awal setelah bersenggolan dengan Franco Morbidelli, tetapi insiden itu tidak berujung pada hukuman untuk keduanya.