Respons Michelin Usai Tak Lagi Jadi Pemasok Ban MotoGP Mulai 2027

0

Penjelasan Michelin Soal Martin

“Jadi, (termasuk) ini berarti MotoGP, Moto2, Moto3, MotoE dan juga seri seperti Rookies Cup dan Talent Cup. Sayangnya pengaturan ini bukan pilihan bagi Michelin, yang selalu memprioritaskan MotoGP dan MotoE,”

“MotoGP merupakan puncak balap motor dan menjadi ajang uji coba terukur bagi semua inovasi teknologi. Ini adalah platform tempat Michelin mengembangkan keahlian, mendapatkan banyak data, dan memecahkan rekor lewat kerja sama dengan produsen serta pembalap terbaik di dunia,”

“Kami menghormati posisi Dorna dan tetap fokus pada peran kami sebagai pemasok ban untuk musim 2025 dan 2026 untuk MotoE dan MotoGP. Kami akan terus bekerja sama dengan mitra kami,” lengkapnya.

Foto: Michelin

Pirelli sebelumnya telah menggantikan Dunlop sebagai pemasok tunggal untuk Moto2 dan Moto3 pada tahun lalu, yang memunculkan spekulasi mengenai ekspansinya ke kelas utama.

Selain itu, merek Italia ini juga menjadi pemasok ban untuk Kejuaraan Dunia Superbike (WorldSBK) dengan kontrak yang berlaku hingga akhir 2026.

Selain berkiprah di ajang WorldSBK, Pirelli juga masih menjadi pemasok ban tunggal untuk Formula 1 hingga 2027 dengan opsi perpanjangan kontrak. Namun, belum diketahui bagaimana keterlibatan Pirelli di MotoGP akan mempengaruhi komitmennya di WorldSBK dan F1. (Yuka/Contrib/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here