NaikMotor – Suzuki Jepang baru saja meluncurkan sport bike Suzuki GSX-8R 2025. Goda para pecinta kecepatan!
Suzuki telah menyesuaikan harga motor sport full-fairing GSX-8R, yang pertama kali dirilis pada tahun 2024 sebagai versi turunan dari GSX-8S. Motor ini akan kembali diluncurkan dengan harga baru pada 14 Maret 2025.
GSX-8R menggunakan mesin dua silinder segaris 775 cc dengan engkol 270 derajat dan cross-balancer, yang sama seperti GSX-8S. Alhasil suaranya pun unik dan berbeda seperti mesin dua silinder lainnya. Fitur canggih seperti Tracticon Control dan Quick Shifter juga menjadi perlengkapan standar.
Motor ini adalah model sport fairing, berbeda dengan model saudaranya seperti GSX-8S yang bergaya naked bike, V-Strom 800 yang berorientasi petualangan, dan V-Strom 800DE.
Secara teknis, GSX-8R memiliki banyak kesamaan dengan GSX-8S, termasuk rangka baja, lengan ayun aluminium, serta fitur-fitur canggih seperti Suzuki Clutch Assist System (SCAS) yang membantu perpindahan gigi lebih halus, dan Low RPM Assist yang meningkatkan sedikit putaran mesin saat start untuk mempermudah pengendalian.