“Saya sangat panik saat mengetahui motor saya hilang. Namun, setelah menghubungi Customer Care Honda VIP Card, saya diberikan panduan lengkap untuk mengajukan klaim asuransi. Tidak butuh waktu lama, klaim saya disetujui dan dana asuransi pun cair. Saya benar-benar merasa puas dengan manfaat menjadi member Honda VIP Card,” ujar Fitrah.
Selain perlindungan asuransi, anggota Honda VIP Card juga berhak mendapatkan berbagai manfaat tambahan.
“Kami selalu berusaha memberikan layanan terbaik bagi pelanggan setia Motor Honda, dengan Honda VIP Card, kami ingin memastikan bahwa setiap pelanggan mendapatkan perlindungan maksimal dan kenyamanan saat memiliki kendaraan Honda,” ungkap Immanuel Adolof, Head Of Loyalty Card CardPlus.
Untuk menjadi member Honda VIP Card, pelanggan hanya perlu melakukan registrasi melalui dengan menghubungi via Center Honda VIP Card (0896-8600-6006) atau bisa langsung ke kantor CardPlus di Komplek Rukan Sunter Permai, Blok E17-18, Sunter Agung, Tj. Priok, Jakarta Utara.
Baca Juga: Wahana Makmur Sejati Raih The Best 3 Main Dealer Performance Kategori Large di FEVOSH 2025