NaikMotor – Bicara sport bike 150 cc, Suzuki GSX-R150 2025 baru saja meluncur dengan livery baru. Namun sayang tidak hadir di Indonesia.
Suzuki Malaysia baru saja merilis Suzuki GSX-R150 2025, sebuah motor sport fairing yang mewarisi DNA dari seri GSX-R dan hadir dalam mesin berkapasitas kecil seperti 150 cc dan 125 cc.
Di Indonesia, sport bike ini pun juga dijual resmi oleh Suzuki Indonesia. Namun hingga detik ini belum ada pembaruan seperti varian yang ada di Malaysia ini.
Motor sport versi Malaysia ini hadir dalam dua pilihan warna dan livery baru, yaitu Pearl Brilliant White/Metallic Triton Blue dan Titan Black/Solid Black 50% Gloss.
Selebihnya ternyata masih tak ada perubahan baik dari sisi spesifikasi dan fitur, masih mengusung mesin satu silinder 147 cc, DOHC, 4 tak, 4 katup, berpendingin cairan.