“Terima kasih atas kehadiran peserta, para undangan dan khususnya perwakilan dari PT. Suzuki Motor Indonesia. Semoga acara yang sederhana ini dapat menjadi langkah kita bersama untuk mencapai satu tujuan yang diinginkan BCI,” ujarnya.
Acara ini juga mendapat dukungan dari PT. Suzuki Motor Indonesia, yang diwakili oleh Nanang selaku Sales Manager Area Jawa Barat dan Jabotabek.
“Suzuki akan siap support kegiatan komunitas jika kami dibutuhkan, khususnya di event balap, gathering, dan juga akan meluncurkan beberapa produk terbaru Suzuki tahun ini,” jelasnya.
Ketua Umum Nasional (Ketumnas) BCI, Dzumanji memaknai sebagai sinyal positif yang merespons dengan penuh semangat.
“Siap, Pak Nanang, bagaimana jika kita adakan kolaborasi touring Suzuki GSX series bersatu,” langsung disambut tepuk tangan meriah oleh seluruh peserta yang hadir.
Selain anggota BCI, acara ini juga dihadiri oleh perwakilan dari komunitas Sugoi, GCI, dan GSX series lainnya, yang menambah semarak dan kebersamaan dalam perayaan ini.