Ditinggal Marc, Alex Marquez Makin Gacor Raih P2 Sprint Race MotoGP Thailand 2025

0
Alex Marquez merebut podium kedua hasil Sprint Race MotoGP Thailand, Sabtun (1/3/2025). Foto: Gresini

NaikMotor – Start dari baris terdepan di grid kedua, Alex Marquez tampil meyakinkan di Sprint Race MotoGP Thailand 2025. Pembalap Gresini Racing yang didukung Federal Oil berhasil merebut podium kedua, Sabtu (1/3/2025) di Sirkuit Chang Buriram.

Memacu Ducati  Desmosedici GP24 Alex Marquez sejak latihan menunjukan performanya yang apik dan mampu bersaing dengan para pembalap pabrikan. Hasil kualifikasi yang menempatkannya di posisi kedua setelah sang kakak, Marc Marquez semakin memperlihatkan ancamannya. Kepindahan Marc ke tim pabrikan Ducati menjadi tandem Francesco Bagnaia justru menjadikan Alex makin bersinar bahkan saat di sesi tes pra musim.

Pada Sprint Race MotoGP Thailand 2025, Alex berhasil menahan tekanan dari Bagnaia yang harus puas di posisi ketiga. “Sejujurnya, kami sudah melakukan yang terbaik, kami hanya tidak memiliki kecepatan untuk melawan Marc dan kami tahu kami bisa bersaing dengan Bagnaia, setidaknya pada jarak sprint race,” ujar Alex.

https://www.naikmotor.com/259268/hasil-sprint-race-motogp-2025-thailand-marc-marquez-raih-kemenangan-perdana/

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here