IIMS 2025: Kawasaki W230 dan Meguro S1 Rilis di Indonesia Mulai Rp72 Jutaan

0

Dari segi desain, motor ini menghadirkan tampilan retro dengan lampu utama berbentuk bulat yang dipadukan dengan warna hitam dan chrome, tangki bensin berbentuk tetesan air, serta knalpot bergaya “pea shooter” yang menghasilkan suara khas, seperti pada mesin MEGURO SG. Detail tambahan pada beberapa bagian W230 dan MEGURO S1 semakin memperkuat kesan klasik pada motor ini.

Model W230 memiliki panel instrumen dengan gaya retro yang terinspirasi dari seri W, serta tangki bensin berdesain elegan yang dilengkapi emblem 3D W.

Sementara itu, MEGURO S1 hadir dengan panel instrumen klasik yang menggabungkan elemen analog dan digital, serta dilengkapi logo MEGURO. Motor ini juga memiliki tangki bensin dengan lapisan chrome plated, pelindung tangki, dan emblem 3D MEGURO.

Untuk pasar Jakarta, Kawasaki W230 dibanderol dengan harga Rp72.600.000,- sementara MEGURO S1 dipasarkan dengan harga Rp79.200.000. (Yuka/Contrib/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here