Setelah perkenalan tiga motor baru tersebut, sesi foto bersama pun dilakukan. Acara kemudian ditutup dengan presentasi produk oleh Ricky Boen (Public Relations and Marketing Manager BMW Motorrad Indonesia). Hadir pula Fransiska Ingrid (BMW Motorrad Indonesia CEO). Tercatat, 97 media dan total 136 peserta turut hadir dalam acara ini.
Di IIMS 2025, BMW Motorrad menghadirkan BMW Motorrad Indonesia Pavillion, yang menawarkan berbagai aktivitas seru bagi pengunjung, seperti:
- Kompetisi eSports BMW Motorrad: Kesempatan bagi pengunjung untuk balapan secara virtual menggunakan BMW M 1000 RR melalui game Ride 5 di PlayStation 5, dengan total hadiah Rp 8 juta.
- Photo & Reels Competition: Tantangan bagi pengunjung untuk membuat konten kreatif dengan hadiah total Rp 6 juta.
- Booth BMW Motorrad Days 2025: Tempat mendapatkan informasi seputar tur eksklusif ke Eropa yang hanya tersedia untuk 20 peserta atau pasangan.
- GS Race: Perlombaan time-attack bergaya enduro yang akan berlangsung dalam empat seri, termasuk seri ketiga di Yogyakarta pada 26 April 2025, dengan diskon pendaftaran 50% khusus selama IIMS.