Konsep Motor Listrik Roda Tiga Yamaha C294, Bisa Angkut Hewan Peliharaan

0

Terlihat bodi sebagian besar menggunakan warna putih. Dibalut warna coklat kecokelatan pada jok dan stang yang terlihat seperti kulit, dan sorotan utama dari konsep ini terdapat keranjang bagian depan yang dapat memuat hewan peliharaan kesayangan.

Kendaraan listrik ini tentunya akan memiliki sistem LMW yang dikembangkan oleh Yamaha dan Futaba Kogyo. Selain itu untuk sumber tenaga dikembangkan pula dari platform Yamaha Diapason dengan baterai Mobile Power Pack.

Sayangnya EV ini hanya bersifat konsep saja. Untuk spesifikasi teknikal maupun fitur pun tentu belum terungkap. Bahkan belum ada informasi apakah konsep EV roda tiga ini akan menjadi kenyataan atau tidak.

Namun tentu saja jika motor listrik roda tiga Yamaha C294 ini menjadi kenyataan, tentu akan menarik perhatian para pecinta hewan peliharaan. (Yuka/Contrib/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here