Ban depannya berukuran 19 inci, sedangkan ban belakang 17 inci, mengikuti tren motor adventure. Sistem pengeremannya sudah dilengkapi cakram ganda dengan kaliper Bybre, memberikan daya pengereman yang lebih kuat dibandingkan model Royal Enfield sebelumnya.
Desain tempat duduknya terdiri dari dua tingkat yang terpisah, dengan jok belakang untuk penumpang terlihat nyaman dan jok pengemudi rendah serta empuk.
Himalayan 650 dirancang untuk medan off-road dan mampu menghadapi berbagai cuaca. Ban depannya tampak menyerupai motor reli, sementara lampu belakangnya terintegrasi dengan lampu sein, mirip model sebelumnya.
Mesin dua silinder yang digunakan diperkirakan menghasilkan tenaga sekitar 47 hp dan torsi 52 Nm, seperti model 650 Twin lain dari Royal Enfield. Knalpot baru dipasang lebih tinggi, sementara oil cooler diposisikan berbeda dari model sebelumnya.
Kapasitas tangki bahan bakarnya diperkirakan sekitar 15 liter, cukup untuk menempuh jarak lebih dari 300 km. Selain itu, tampak motor ini dilengkapi layar dasbor TFT baru dengan fitur seperti indikator posisi gigi transmisi.
Dengan tampilan sedetail ini, ada kemungkinan Royal Enfield Himalayan 650 akan hadir pada tahun 2025 ini. (Yuka/Contrib/NM)