Jerman (naikmotor) Selain merilis VMAX versi Carbon di ulang tahun ke-30, Yamaha juga memperkenalkan kerjasamanya dengan custom builder Jerman, JvB-moto melalui program Yard Built.
Yamaha VMAX merupakan salah satu motor favorit Jens vom Brauck, pemilik JvB-moto sejak usia 15 tahun saat pertama kali motor tersebut dirilis pada 1985. Meskipun saat itu VMAX tidak tersedia di Jerman, namun inspirasi customizing VMAX tetap membara, hingga akhirnya kesempatan mewujudkan impiannya terealisasi tahun ini.
Berkat program Yard Built Yamaha, yang memberikan kesempatan kepada custom builder untuk merancang custombike sesuai idenya, Brauck mengekplorasi semua hasrat yang terpendam lama untuk meng-custom VMAX. Konsep yang menjadi panduan Brauck adalah menggabungkan desain sosok dragster radikal dengan gaya café racer.
Spesialnya lagi, proyek yang diberikan kepada JvB-moto adalah bertepatan dengan ulang tahun VMAX yang ke-30, di mana elemen desainnya merujuk pada kebesaran nama VMAX yang terkenal sebagai motor kencang dan kekar.
Dari front-end, JvB-moto berkreasi dengan gaya minimalis, membuat fender lebih pendek serta unit lampu depan bercover carbon fiber yang terintegrasi dengan fork depan. Nuansa café racer terungkap dari gaya setang clip-on bersanding dengan gaya dragster khas Amerika melalui penempatan indikator rpm Autometer.
Gaya retro-custom yang terlihat lagi gaya tangki dengan cover carbon termasuk memodifikasi saringan udara dan bagian kelistrikan lalu memasang corong asupan udara air intake scoop aluminium dari VMAX tahun 80-an.
Sementara di buritan, Brauck mengubah strukturnya lebih ramping termasuk gaya jok khas café racer berbahan carbon. Kini, VMAX yang dinamakan Infrared makin terlihat bengis namun lebih stylish dengan sentuhan vintage-racer look. (tdr/nm)