Kemampuan untuk menjalankan proyek ini terletak pada pabrik daur ulang inovatif yang memungkinkan pemisahan bahan plastik utama (ABS, EPS, dan PC) yang menyusun helm.
Nantinya, bahan-bahan ini dapat digunakan kembali dalam pembuatan helm baru. Sehingga tak memakan material baru dan tetap mengedepankan konsep recycle-reuse.
Proses daur ulang baru ini berpotensi mengurangi limbah secara signifikan dan memulihkan bahan baku yang dibutuhkan untuk membuat helm baru.
Misalnya, dengan 5.000 helm daur ulang, proses ini dapat mengekstraksi 3.700 kilogram ABS, 1.056 kilogram EPS, dan lebih dari 637 kilogram PC.
Bahkan lebih baik lagi, penggunaan proses ini menghasilkan pengurangan emisi CO2 sebesar 60%, pengurangan konsumsi listrik sebesar 60%, dan pengurangan konsumsi air sebesar 50%.
Sayangnya belum ada informasi tentang produk helm AGV apa yang akan diproduksi dengan bahan daur ulang. Mungkin pihak AGV akan merilisnya dalam waktu dekat. (Yuka/Contrib/NM)