BSA Bangkit, Luncurkan B65 Scrambler di Ajang Motorcycle Live 2024 Inggris

0

Roda belakang 17 inci dengan pelek alumunium yang dilengkapi 36 jari-jari. Sepeda motor ini juga memiliki spatbor depan depan yang lebih tinggi, pelat nomor, dan knalpot single exit.

BSA menyebut sepeda motor ini mampu mencapai kecepatan 155 Km/jam dengan bobot total 218 kg.

Efisiensi bahan bakar yang diklaim mencapai 25 Km per liter memungkinkan jarak tempuh hingga 250 Km dengan gaya berkendara hemat.

BSA B65 diperkenalkan di pameran Birmingham dengan pilihan warna abu-abu hitam atau kuning abu-abu. Serta opsi kaca spion konvensional atau desain yang lebih kecil di ujung setang.

Meskipun harga resminya belum diumumkan, diperkirakan B65 akan dibanderol sekitar Rp 120 juta. (Awang/Contrib/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here