Modifikasi Honda Super Cub Gaya Thailook, Mesin Supra Injeksi dan Part JDM Asli

0

“Awalnya masih mencari dan memilah beberapa konsep, saya juga melihat tren yang sedang ramai. Idenya mulai dari original katalog, resto-modif, dan salah satunya Thailook. Nah kebetulan memang memang saya targetnya untuk terjun di kompetisi kontes modifikasi bernuansa Thailook, jadinya saya pilih konsep ini,” ungkap Bhimo.

Spesifikasi dan pemilihan part-part di Super Cub Thailook ini pun tidak tanggung-tanggung. Mulai dari body set, seluruhnya menggunakan body Honda Super Cub asli Jepang kemudian di-repaint dengan warna dan livery yang terinspirasi dari model pabrikan.

Tak hanya body, beberapa part juga menggunakan orisinal Super Cub Jepang alias JDM asli! Sebut saja spidometer, lampu depan (headlamp), lampu sein, stoplamp, rak bagasi belakang, bahkan hingga silencer knalpot.

Kemudian yang istimewa ada di jantung pacu, ternyata menggendong mesin Honda Supra 125 Helm In yang sudah injeksi!

“Alasan menggunakan mesin injeksi karena mengikuti era sekarang ya. Saya lakukan peremajaan untuk sektor performa, ditambah versi aslinya Super Cub ini pun juga tersedia varian injeksi,” ujar pria ini.

Sudah beraura JDM, Bhimo turut menambahkan kesan Thailand di Super Cub ini dengan menggunakan part-part yang juga ia impor dari negara tetangga tersebut.

Baca Juga: Ribuan Pecinta Motor Bebek Bergembira Ria di Indonesia Cub Meeting 2024!

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here