Pengendara Motor Hindari Lawan Arus dan Berhenti Melewati Marka Jalan, Ini Bahayanya!

0

Marka jalan yang seharusnya menjadi pedoman berkendara masih sering disepelekan atau tidak diperhatikan oleh pengguna jalan.

Bahkan di lampu merah, tidak sedikit pejalan kaki yang kesulitan melintasi zebra cross dikarenakan masih banyak kendaraan yang berhenti melewati batas marka jalan.

Salah satu faktor pemicu perilaku tersebut karena terburu-buru atau tidak sabar yang dapat menyebabkan kemacetan.

Perilaku berhenti setelah marka atau di zebra cross juga terkadang menjadi modus dari pengendara di mana sengaja melanggar marka untuk secara perlahan-lahan maju dan ketika ada kesempatan akan menerobos lampu merah.

“Jika ada 1 pengendara saja berhenti setelah marka jalan atau di area zebra cross saat di lampu merah, pasti yang lain ikut-ikutan. Hal tersebut justru akan membuat kondisi jalan semakin buruk karena semakin banyak pengendara yang ikut dan membahayakan pengguna jalan dari arah berlawanan,” tambah Agus Sani.

PT Wahana Makmur Sejati (WMS) melalui Safety Riding Promotion menghimbau agar pengendara harus tetap #Cari_Aman dengan bersabar, waspada, menghormati pengguna jalan lainnya dan mematuhi peraturan lalu lintas dalam kondisi apapun. (Yuka/Contrib/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here