Practice MotoGP Thailand 2024, Marquez Memimpin, Martin Posisi Kedua

0

Sementara, Jorge Martin saat ini memimpin klasemen dengan keunggulan 20 poin atas Bagnaia. Dengan 111 poin tersisa untuk diperebutkan, persaingan kian ketat menjelang Sprint Race pada hari Sabtu.

Brad Binder dari KTM dan Fabio Quartararo dari Yamaha sempat menempati posisi atas di awal sesi. Namun, keduanya akhirnya terlempar dari sepuluh besar dan harus melalui kualifikasi 1 pada Sabtu.

Aleix Espargari mengalami insiden di tikungan terakhir dan harus menghentikan sesi practice lebih awal.

Setelah pemeriksaan awal oleh Aprilia, Espargaro diketahui hanya mengalami cedera ringan, namun ia tetap dilarikan ke rumah sakit di Buriram untuk pemeriksaan lebih lanjut.

Lalu, rekan setim Espargaro, Maverick Vinales, berhasil mengamankan posisi kelima. Pembalap VR46 Marco Bezzechi yang sempat memimpin di sesi pagi turun ke posisi ke-9, diikuti Johann Zarco di poisi ke-10 untuk LCR Honda. (Awang/Contrib/NM)

Hasil Practice MotoGP Thailand 2024:

1 Marc Marquez SPA Gresini Ducati (GP23)
2 Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP24)
3 Enea Bastianini ITA Ducati Lenovo (GP24)
4 Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP24)
5 Maverick Viñales SPA Aprilia Factory (RS-GP24)
6 Franco Morbidelli ITA Pramac Ducati (GP24)
7 Pedro Acosta SPA Red Bull GASGAS Tech3 (RC16)
8 Alex Marquez SPA Gresini Ducati (GP23)
9 Marco Bezzecchi ITA VR46 Ducati (GP23)
10 Johann Zarco FRA LCR Honda (RC213V)
11 Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16)
12 Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1)
13 Jack Miller AUS Red Bull KTM (RC16)
14 Raul Fernandez SPA Trackhouse Aprilia (RS-GP24)
15 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V)
16 Fabio Di Giannantonio ITA VR46 Ducati (GP23)
17 Luca Marini ITA Repsol Honda (RC213V)
18 Alex Rins SPA Monster Yamaha (YZR-M1)
19 Joan Mir SPA Repsol Honda (RC213V)
20 Augusto Fernandez SPA Red Bull GASGAS Tech3 (RC16)
21 Lorenzo Savadori ITA Aprilia Factory (RS-GP24)
22 Aleix Espargaro SPA Aprilia Factory (RS-GP24)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here