NaikMotor – Ajang ‘Lebaran’ pecinta skena modifikasi kustom kulture yaitu Kustomfest kembali digelar. Apa lucky draw untuk Kustomfest 2024 tahun ini?
Seperti tahun-tahun sebelumnya, setiap pelaksanaan Kustomfest: Indonesia Kustom Kulture Festival selalu menghadirkan Lucky Draw.
Jika pada 12 tahun sebelumnya, lucky draw berupa motor atau mobil kustom, pada tahun ini bentuk hadiahnya lebih spesial.
Kustomfest akan menyiapkan sebuah perjalanan epik sentimentil bertemakan kustom bagi pengunjung yang beruntung.
“Tahun ke 13 adalah tahun yang sangat “spesial” bagi Kustomfest, setelah 12 kali kami selalu memberikan Lucky Draw berupa karya motor ataupun mobil kustom sehingga mungkin terasa sudah sangat sering,” ungkap Lulut Wahyudi, Direktur Kustomfest.