Independent Bikers Club Kursus Safety Riding ke Wahana Honda

0
IBC_1
Independent Bikers Club (IBC) mendapatkan kursus safety riding dari Wahana Honda. Foto: WMS

Tangerang (naikmotor) – Wahana Makmur Sejati (WMS), Main Dealer Sepeda Motor Honda Area DKI Jakarta dan Tangerang (wahana Honda) kembali menggelar pelatihan safety riding. Kini, giliran komunitas Independent Bikers Club (IBC) yang mendapatkan kursus.

Komunitas yang pada umumnya karyawan media atau jurnalis Berita Satu menyambangi Safety Riding Track Wahana Jatake pada Sabtu (30/4) lalu. Sebanyak 30 orang anggota IBC mengikuti dengan seksama paparan teori dan terlibat langsung dalam praktik safety riding yang diberikan instruktur Safety Riding dari WMS atau Wahana Honda.

“Pada dasarnya kami ingin menambah bekal para anggota dalam memahami keselamatan berlalu lintas,” tutur Ketua IBC Bro Acoy. Sejak didirikan pada 29 Desember 2006, IBC menetapkan urusan keselamatan di jalan sebagai prioritas karena motto IBC adalah Bersahabat, Santun di Jalan. Agus Sani, Head of Safety Riding WMS mengatakan bahwa pihaknya terbuka bagi komunitas yang ingin belajar lebih dalam tentang safety riding.

WMS menerima dan terbuka bagi pihak manapun yang ingin belajar safety riding atau keselamatan berkendara. Kali ini, IBC mendapatkan kesempatan berlatih safety riding. Komunitas bermotor yang terdiri dari pekerja media cetak, online hingga elektronik ini bersemangat mengikuti pelatihan. “Kami berharap seluruh anggota akan lebih santun dan aman dalam berkendara,” tutup Edo Rusyanto, Penasihat IBC. (Rls/nm)

IBC_2

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here