NMax Turbo Diluncurkan di Banjarmasin, Tidak Ada Inden

0

NMax Turbo Diluncurkan di Banjarmasin

NMax baru itu juga telah ditingkatkan performa mesinnya. Mesin Blue Core 155 kini menghasilkan 14,5 daya kuda/8.000 rpm. Sedangkan torsi naik dari 13,9Nm menjadi 14,2 Nm/ 6.500 rpm.

Sementara varian dengan Turbo dilengkapi dengan fitur berkelas seperti TFT Infotainment Display dan sistem navigasi yang mendukung aktivitas touring jarak jauh.

Demikian dengan transmisi matik yang kini dengan Yamaha Electric Continous Variable Transmission (YECVT). Yang sudah tidak menggunakan roller dan digantikan dengan konus penjepit belt yang digerakkan motor servo dan diatur oleh ECU menjadi fitur Y-Shift.

Lebih lanjut Y-Shift, membuat pengendaraan serasa menggunakan gir manual. Ada 3 level Y-Shift , shift 3 menjadi default, dan rasio pulley natural, sedangkan shift 2 dan 1 rasio pulley mengecil membuat kecepat lebih rendah tetapi lebih bertenaga. Y-Shift bisa dimanfaatkan untuk deselarasi atau engine brake seperti saat di jalan menurun.

Y-Shift juga dipadukan dengan 2 riding mode : Town commuting dan Sport, yang menghasilkan sensasi di Turbo.

Dengan berbagai kelebihan ini kami optimis melalui even ini motor NMAX “TURBO” tidak hanya semakin kenal, tapi juga banyak masyarakat yang akan membelinya karena bisa melihat langsung unitnya,” papar Sunardi Halim.

Bahkan, Sunardi mengaku untuk wilayah Kalselteng kurang lebih sudah ada 1.000 unit NMAX Turbo yang sudah terjual saat diluncurkan. Dirinya pun memastikan pembelian NMAX Turbo di dealer resmi Yamaha di wilayah Kalselteng tidak perlu inden, karena produknya dipastikannya ready semua.

“Jadi jangan khawatir harus inden, karena kami pastikan motor NMAX Turbo tersedia,” pungkasnya. (Rls/NM)

NMax Turbo diluncurkan di Banjarmasin

Harga NMAx Turbo di Banjarmasin On The Road

NMAX NEO Rp34.400.000
NMAX NEO S Rp35.559.100
NMAX TURBO Rp39.745.000
NMAX TURBO TECHΜΑΧ Rp44.650.000
NMAX TURBO ‘T’ ULTIMATE Rp 46.751.300

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here