Pelajar SMK Dapat Edukasi Motor Listrik Honda EM1 e: Lewat AHBI 2024

0
Astra Honda Berbagi Ilmu (AHBI) 2024
Astra Honda Berbagi Ilmu (AHBI) 2024 beri edukasi ke pelajar SMK. Foto: WMS

NaikMotor – Pengalaman tak terlupakan, pelajar SMK Taman Siswa 2 dapat edukasi motor listrik lewat Astra Honda Berbagi Ilmu (AHBI) 2024.

PT Wahana Makmur Sejati (WMS) bersama dengan PT Astra Honda Motor (AHM) berikan edukasi motor listrik kepada ratusan pelajar SMK Taman Siswa 2 Jakarta.

Melalui program bertajuk Astra Honda Berbagi Ilmu (AHBI) 2024, para siswa-siswi dapatkan edukasi terkait sepeda motor listrik. Program ini bertujuan untuk meningkatkan mutu vokasi di Tanah Air.

Program yang digelar di SMK Taman Siswa 2 kali ini mengusung tema ‘Honda EM1 e: yang Trendy, Modern dan Compact’. Melalui tema tersebut ratusan pelajar telah mendapatkan beragam ilmu terkait sepeda motor listrik andalan Honda.

Materi yang diberikan dalam AHBI kali ini mencakup pengetahuan mengenai produk Honda EM1 e: beserta keunggulannya, tips perawatan motor listrik dan perawatan baterai Honda Mobile Power Pack (HMPP).

Baca Juga: Honda EM1 e: Gaet Pengunjung GIIAS dengan Promo Menarik

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here