HUT ke-34 Adira Finance Digelar Festival Pasar Rakyat 2024 Rangkasbitung

0

Festival Pasar Rakyat 2024

“FPR 2024 merupakan inisiatif Adira Finance dalam rangka HUT ke-34, bekerja sama dengan pemerintah daerah setempat dan mitra strategis yang bertujuan mendukung keberlanjutan pasar tradisional melalui rangkaian kegiatan pemberdayaan, edukasi, kesehatan, kesenian dan budaya guna mendorong pasar rakyat yang berdaya saing dan SEJAHTERA (Sehat-Hijau-Bersih-Terawat). Hal ini sejalan dengan visi Adira Finance yaitu menciptakan nilai bersama untuk meningkatkan kesejahteraan.” ujar Handi, Head of Regional SSD Jabodetabek Adira Finance.

Acara FPR mencakup kegiatan edukasi keuangan, digitalisasi pasar, dan Asistensi Sertifikasi Halal. Lebih lanjut, kegiatan Asistensi Sertifikasi Halal merupakan bagian dari proses sertifikasi halal kepada 34 pedagang pasar. Sebanyak 20 pedagang mengikuti proses sertifikasi self declare dan 14 pedagang lainnya menjalani proses long term check.

Sebagai bentuk inisiatif meningkatkan daya tarik pengunjung pasar dan mendukung pasar rakyat menjadi ruang publik yang kreatif, dihadirkan area atau spot mural. Mural ini menampilkan gambar yang mencerminkan kehidupan sehari-hari warga setempat, termasuk aktivitas perdagangan di pasar, keindahan alam sekitar, serta gerakan sosial untuk mewujudkan pasar SEJAHTERA bersama #SahabatPasarRakyat. (Rls/NM)

Program FPR 2024 Rangkasbitung dengan berbagai kegiatan yang melibatkan pedagang pasar, pengunjung, anak sekolah, mitra bisnis hingga masyarakat setempat, di antaranya:

Literasi Keuangan untuk Pedagang Pasar,

Pameran Inklusi Keuangan Syariah,

Berbagai penawaran menarik dihadirkan oleh Adira Finance. Untuk pengunjung yang mengajukan kredit motor akan mendapatkan penawaran diskon hingga Rp 7 juta dan potongan cicilan 2 bulan untuk merek tertentu. Untuk kredit e-bike (sepeda listrik), tersedia penawaran cukup bayar Rp 100 ribu untuk merek Viar, serta bunga spesial 2,85% dan biaya admin Rp 200 ribu untuk merek Uwinfly. Untuk pengajuan pinjaman dana tunai dengan jaminan BPKB kendaraan akan mendapatkan cashback Rp 300 ribu. Untuk konsumen yang mengajukan pembiayaan umroh akan mendapatkan cashback uang saku senilai Rp 1 juta dan tambahan Rp 100 ribu adirapoin.

Simbolisasi sertifikasi halal,

Simbolisasi Revitalisasi dan Penghijauan,

Uji Emisi dan Test Ride,

Layanan Kesehatan Gratis,

Generasi Anak Sayang Pasar, merupakan program yang mengajak anak-anak SD untuk mengunjungi pasar, di mana mereka akan mengikuti kegiatan yang menyenangkan dan mendidik, seperti sesi dongeng dan mewarnai.

Lomba Fashion Show Anak Pasar,

Musik Hiburan dan Pertunjukan Seni Budaya,
Zumba dan bersih-bersih pasar,

Edukasi Safety Riding, Kesehatan dan Sayang Bumiku,

Literasi Digitalisasi Pasar yang membantu pedagang pasar dalam mengelola dan mengembangkan bisnis dengan memanfaatkan media sosial, sehingga dapat meningkatkan daya saing dan menarik lebih banyak pelanggan.

Lomba Masak

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here