CB150X Adventure Indonesia Gelar Jambore Nasional II di Ciwidey

0
Ketua CB150X Adventure Indonesia regional Jawa Barat sekaligus penanggung jawab acara, Krishna Purnandi, menyampaikan rasa syukurnya.

“Alhamdulillah, kehadiran dan partisipasi rekan-rekan sangat luar biasa. Saya ucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada seluruh member CB150X se-Indonesia yang telah hadir. Tidak lupa, saya juga berterima kasih kepada rekan-rekan bikers yang telah mendukung dan memeriahkan acara ini,” ujarnya.

Berbagai kegiatan menarik diadakan, seperti penampilan seni budaya daerah yang dilanjutkan dengan coaching clinic seputar motor Adventure, permainan seru dan hiburan live musik.

Ada pula acara Fun Rally yang diiringi dengan kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR), yaitu pembagian santunan kepada warga sekitar lokasi acara, serta penanaman pohon sebagai bentuk kepedulian komunitas terhadap lingkungan.

“Acara ini sangat mengesankan, terutama dengan jumlah peserta yang membludak di luar dugaan pada detik-detik akhir registrasi. Alhamdulillah, acara Fun Rally berjalan lancar, disertai dengan kegiatan CSR komunitas berupa berbagi kepada warga sekitar dan juga penanaman pohon,” ungkap Krishna.

“Semoga kita selalu bisa menjaga rasa kebersamaan dan tali silaturahmi ini. Tidak lupa, saya ucapkan terima kasih kepada para sponsor, terutama PT Daya Adicipta Motora selaku Main Dealer Sepeda Motor Honda di Jawa Barat dan Phillip Works, atas dukungan penuh mereka terhadap kegiatan ini. Terima kasih juga kepada sponsor-sponsor lain yang tidak dapat saya sebutkan satu per satu. Sampai berjumpa di agenda berikutnya,” tutupnya. (Yuka/Contrib/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here