Uniknya Kymco Yogurt 125 2024, Pas Untuk Pengendara Wanita

0
Kymco Yogurt 125
Kymco Yogurt 125 2024, cocok untuk pengendara wanita. Foto: Carstuff.com.tw

NaikMotor – Kymco rilis skuter matik baru, Yogurt 125 2024. Skuter matik terbaru ini menargetkan pada pengendara wanita yang menyukai desain lucu dan imut.

Kymco Taiwan baru saja memperkenalkan sebuah skuter matik dengan desain unik, Kymco Yogurt 125 2024. Motor matic ini membawa unsur fashion dan lifestyle sebagai konsep utamanya.

Seperti terlihat pada desain body depan yang tak banyak garis tajam, dengan lampu utama LED proyektor tampak menyipit di bagian bawah. Untuk area kokpit bergaya naked bar dengan panel instrumen yang terekspos jelas dan terdapat dua buah lampu sein.

Sementara bagian body samping terlihat membulat dan melancip ke belakang mirip Vespa. Bentuk lampu belakang juga unik seperti LED bar dengan kedua lampu sein LED di sisi kiri dan kanannya.

Bicara performa, Kymco Yogurt 125 menggendong mesin 125 cc injeksi dengan tenaga yang tak terlalu istimewa yaitu sebesar 9,9 daya kuda, diklaim cukup untuk di perkotaan. Hal ini karena mesin tersebut mengejar efisiensi bahan bakar, bahkan konsumsinya diklaim tembus 61,4 km/L.

Baca Juga: Kymco X350 2025 Rilis, Jadi Lawan Setara Yamaha XMAX 300?

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here