NaikMotor – Bantingan shock absorber original Vespa matic mulai terasa keras ternyata bisa rebound ulang di bengkel spesialis. Cukup modal Rp350 ribuan suspensi Vespa matic kembali empuk dan nyaman.
Shock absorber original motor memang memiliki karakteristik yang berbeda dari setiap pabrikan. Seiring penggunaan, bagian suspensi motor ini bisa mengeras bantingannya.
Hal ini menandakan fungsi rebound pada shock absorber tersebut mulai melemah. Untuk yang masih awam, rebound adalah proses shock absorber kembali ke posisi semula setelah mendapatkan tekanan.
Khusus di Vespa matic memang dikenal memiliki karakter shock yang keras, apalagi jika ditambah rebound shock yang mulai lemah.
“Rebound shock Vespa matic dari sananya itu memang dikenal keras,” buka Eko Cahyono, pemilik bengkel spesialis shock absorber dan kaki-kaki motor, Klinik Shock di Krukut, Depok.