Skuad AHRT Incar Podium AP250 & SS600 ARRC Mandalika 2024 

0

Bekal positif lainnya, pada putaran ketiga ARRC Motegi di Jepang sebelumnya, M. Kiandra Ramadhipa berhasil mengumpulkam poin 50 karena memenangi dua race AP250, sementara Herjun menduduki posisi kedua di race pertama. Hal ini membuat  Ramadhipa berada di puncak klasemen sementara dengan total 81 poin dan Herjun di posisi kedua dengan total 77 poin.

“Hasil positif di putaran Motegi membuat saya menatap positif seri Mandalika ini. Saya sudah memahami karakter sirkuit dan juga telah mempersiapkan fisik saya sebaik-baiknya. Pada akhir pekan ini, saya akan berusaha maksimal untuk bisa memberikan hasil terbaik langsung di hadapan pendukung di Tanah Air. Mohon doa dan dukungannya,” ujar Ramadhipa.

Sementara Herjun AF bertyekad meraih poin sebanyak mungkin di kendang. ““Saya sangat siap secara fisik dan mental menghadapi balapan Mandalika nanti. Fokus saya tentu meraih poin sebanyak mungkin dan tidak mengulangi kesalahan untuk memelihara peluang juara AP250 tahun ini. Meski saya harus menghadapi pengurangan RPM, saya tetap otimis dengan CBR250RR dan kerja  keras team untuk menyiapkan  motor terbaik untuk saya,” ujar Herjun.

Sedangkan di kelas Supersports 600 (SS600), AHRT juga membuka peluang untuk menapak podium. Kuartet pembalapnya juga sebelumnya berlatih di kelas Supersport 600 Kejurnas Mandalika Racing Series putaran ketiga, 13-14 Juli yang dijadikan bekal  menghadapi ARRC Mandalika. Adenanta meriah podium pertama di race pertama, sementara Veda Ega Pratama memenangi race kedua.

 “Putaran 4 di Sirkuit Mandalika selalu spesial buat saya. Tahun lalu, saya naik podium di tahun perdana saya balapan SS600 di Mandalika. Tentu, saya ingin mengulang cerita sukses di negeri sendiri. Beberapa kali balap di Mandalika Racing Series memberi banyak masukan dan pelajaran di sini. Saya optimis bisa berbuat lebih baik dari tahun lalu. Mohon doa dan dukungannya,” ujar Adenanta.

Sementara Arbi yang akan bersaing juga menegaskan targetnya  untuk meraih poin di ARRC 2024. “Pulang ke Tanah Air dan balapan di Mandalika, tentu menjadi momen yang saya tunggu-tunggu. Saya akan berusaha tampil terbaik dan memberi kenangan yang bagus untuk tim, masyarakat dan pendukung balap Indonesia. Memang tidak mudah karena saya tidak terbiasa balap dengan SS600. Tapi saya akan berusaha tampil sebaik mungkin,” ujar pembalap asli Purworejo tersebut. (rls/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here