Motor Baru Royal Enfield Guerrila 450 Rilis, Kembaran Himalayan 450

0

Royal Enfield Guerrilla 450 Himalayan 450

Kemudian dimensi Guerrilla 450 cocok untuk pengendara yang tidak terlalu tinggi. Dengan tinggi total hanya 1.125 milimeter dan tinggi jok 780 milimeter, bahkan tersedia pilihan tinggi jok 760 milimeter sebagai opsional.

Sistem suspensi depan bertipe upside-down ukuran 43 milimeter dengan travel 140 milimeter. Sedangkan monoshock belakang memiliki travel 150 milimeter, dengan tingkat pre-load yang bisa disesuaikan.

Sistem pengereman memiliki rem cakram 310 milimeter dengan kaliper piston ganda dari ByBre, bagian belakang dibekali kaliper piston tunggal menjepit cakram 270 mm kaliper piston tunggal. Dilengkapi pula sistem pengereman ABS Dual-Channel.

Hadir pula fitur seperti lampu depan LED bulat yang mirip dengan Himalayan, serta lampu belakang dan lampu sein LED. Panel instrumen TFT berukuran 4 inci juga mendukung konektivitas smartphone melalui aplikasi khusus Royal Enfield dan didukung Navigasi.

Mengutip Bikewale.com, Royal Enfield Guerrilla 450 dijual mulai dengan harga 239.000 Rupee atau sekitar Rp 46,3 jutaan. Akankah sepeda motor ini juga diluncurkan di Indonesia menyusul saudaranya yaitu Royal Enfield Himalayan 450? (Yuka/Contrib/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here