NaikMotor – GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 siap menyambut pengunjung dengan menyediakan sederet fasilitas yang dapat digunakan secara gratis. Fasilitas-fasilitas yang disiapkan untuk membuat pengunjung merasa nyaman selama berada di venue pameran.
Pameran otomotif berskala global yang diselenggara pada 18 hingga 28 Juli 2024, GIIAS selalu memamerkan teknologi dan inovasi terbaru dan terkini dari para pesertanya. Acara tahunan yang menjadi pilihan untuk segelintir masyarakat Indonesia untuk menghabiskan libur akhir pekan, baik bersama teman, kerabat, bahkan keluarga.
GIIAS 2024 kali ini menempati venue yang semakin besar di ICE-BSD City, Banten. Pada perhelatan tahun ini mereka menyediakan 11 Hall, selain itu berbagai fasilitas yang dapat memenuhi kebutuhan para pengunjung. Mulai dari kemudahan akses hingga stroller dan kursi roda gratis disediakan.
Berikut adalah sederet fasilitas yang ada di GIIAS 2024:
- Shuttle Bus: GIIAS 2024 menyediakan shuttle bus gratis bagi pengunjung yang memarkir kendaraannya di area kantong-kantong parkir. Berlokasi di sekitar area pameran ICE BSD, seperti di:
• Edutown 2, terletak di Jalan BSD Raya Utama dekat dengan kampus Prasetya Mulya BSD. Yang menyediakan 2 bus medium dengan kapasitas lebih dari 30 kursi pada weekdays, dan 4 bus medium dengan kapasitas yang sama di weekends.
• AEON Mall BSD yang tersedia 2 bus medium dengan kapasitas lebih dari 30 kursi pada weekdays, dan 4 bus medium dengan kapasitas yang sama di weekends.
• The Breeze Mall yang tersedia 2 minibus dengan kapasitas lebih dari 20 kursi pada weekdays dan 4 minibus dengan kapaistas yang sama pada weekends.
• Pasar Intermoda yang tersedia 1 bus medium dengan kapasitas lebih dari 30 kursi pada weekdays, dan 2 bus medium dengan kapasitas yang sama di weekends. - Area Makan: Setelah puas mengeksplorasi area pameran, GIIAS 2024 menyediakan area makan untuk pengunjung dengan total ratusan stall makanan yang berlokasi di area outdoor hall 2 dan hall 6. Selain itu, aneka minuman dan kudapan juga dapat ditemui di sepanjang area pre-function ICE, BSD City.
Baca Juga: Komunitas MainCantik Bicara Safety di Booth AOP GIIAS 2024