NaikMotor – Selain model Cervo Boost Charge, dan Cervo Q, ditambah fasilitas ALVA Boost Charge Station, ALVA turut memperkenalkan motor listrik terbaru di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024. Produk terbaru ini adalah sepeda motor listrik ALVA N3.
Mengusung tema besar ALVA selama ajang GIIAS 2024 yaitu “Farther, Faster, Easier”, ALVA N3 dihadirkan sebagai solusi mobilitas tanpa bahan bakar bensin buatan ALVA selanjutnya.
Fitur dan teknologi dari jajaran ALVA sebelumnya juga hadir pada ALVA N3. Sepeda motor listrik tersebut dilengkapi dengan teknologi “Boost Charge”, fitur pengisian daya mode “Boost Charge” yang mampu mengisi daya baterai motor dari 10% hingga 50% hanya dalam waktu kurang dari 30 menit.
Hadirnya fitur ini menjadi jawaban untuk konsumen terkait lamanya waktu pengisian daya. Teknologi Boost Charge ini dipastikan tidak mengganggu pengguna beraktivitas sehari-hari saat mengisi ulang daya baterai.
“Kami di ALVA selalu berupaya meningkatkan inovasi layanan dan produk kami, termasuk mendengarkan dan memahami kebutuhan konsumen akan kendaraan ramah lingkungan yang lebih terjangkau namun tetap dilengkapi dengan fitur unggul yang kompetitif. ALVA N3 hadir sebagai solusi mobilitas yang tidak hanya memenuhi harapan tersebut tetapi juga memperkaya variasi portofolio motor listrik kami, memberikan pilihan yang lebih luas bagi masyarakat untuk mulai beralih menggunakan kendaraan listrik,” ujar Putu Yudha, Chief Marketing Officer ALVA.