Diikuti oleh kurang lebih 500 pemotor, peserta yang datang tidak hanya dari member HPCI wilayah Jabar-Banten saja, tetapi juga banyak yang berasal dari luar daerah, seperti HPCI Jabodetabek, bahkan hadir juga perwakilan dari HPCI dari luar Pulau Jawa, seperti dari wilayah Sumatera dan daerah lainnya.
Acara dimulai dengan ramah tamah antar member yang dilanjutkan dengan sambutan dari ketua dan jajaran pengurus chapter. Pada acara puncak, digelar seremonial potong tumpeng ditambah pentas kesenian tarian lokal dan hiburan Dangdut yang dimeriahkan oleh artis lokal. Di hari yang sama, peserta juga mengadakan acara charity berupa kegiatan amal dengan memberikan santunan uang tunai kepada anak-anak yatim piatu dan orang tua jompo.
“Alhamdulillah, acara Kopdargab HPCI Korwil Jabar-Banten ini bisa sukses terselenggara dengan lancar berkat dukungan semua chapter. Terima kasih kepada semua yang terlibat dalam momen bahagia ini, dan semoga HPCI selalu guyub, rukun, solid, dan semakin berkembang serta senantiasa menjadi pelopor keselamatan berkendara di jalan raya. HPCI Enjoy, Enjoy, Enjoy…!” pungkas Agus. (Rls/NM)