NaikMotor – Indonesia Harley Fest 2024 yang akan digelar di Bali pada 31 Agustus, dapat dukungan dari Bamsoet. Event menjadi Road to Asia Harley Days, sehingga ke depannya Indonesia bisa menjadi tuan rumah Asia Harley Days.
Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar dan Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo. Mendukung perhelatan Indonesia Harley Fest 2024 oleh JLM Auto Indonesia, pada 31 Agustus 2024 di Bali. Sebagai bagian acara Road to Asia Harley Days, sehingga kedepannya Indonesia bisa menjadi tuan rumah Asia Harley Days.
“Selain menginisiasi Indonesia Harley Fest 2024, JLM Auto Indonesia dengan dukungan IMI Pusat juga bisa menginisiasi kerjasama dengan Korlantas Polri untuk ‘memutihkan’ pajak Harley dibawah tahun 2000. Pemutihan ini tidak ubahnya seperti Tax Amnesty yang sukses dijalankan beberapa tahun lalu. Melalui pemutihan pajak, para pemilik kendaraan Harley bisa menggunakan Harley miliknya secara legal di jalan raya. Mereka juga bisa membayar pajaknya secara rutin kepada negara, sehingga bisa menambah jumlah wajib pajak sekaligus menambah pendapatan negara,” ujar Bamsoet usai menerima JLM Auto, di Jakarta, Rabu (19/6/24).