Fadillah Arbi Aditama akan Mengikuti Putaran3 JuniorGP 2024 Spanyol

0
Putaran3 JuniorGP 2024
Fadillah Arbi Aditama akan kembali ke JuniroGP 2024. Foto: honda

NaikMotor – Pembalap Astra Honda Racing Team (AHRT) Fadillah Arbi Aditama akan mengikuti Kejuaraan dunia FIM JuniorGP 2024 putaran3 di Catalunya Spanyol. Fadillah Arbi Aditama baru kali ini mengikuti JuniorGP 2024.

Kejuaraan dunia FIM JuniorGP 2024 putaran3 berlangsung 18-19 Mei (Sabtu-Minggu), di Sirkuit Catalunya, Barcelona, Spanyol. Putaran Spantol menjadi momen pertama untuk Arbi setelah melewatkan dua seri sebelumnya di Misano (Italia), dan Portimao (Portugal).

Arbi terpaksa melewatkan 2 putaran JuniorGP setelah mengalami cedera saat latihan. Namun, kali ini ia tampak lebih siap.

”Saya lebih kuat secara fisik dan mental dibandingkan tahun lalu, tidak sabar rasanya untuk kembali balap. Musim ini dimulai dengan sedikit berbeda dari yang saya harapkan, namun saya siap menghadapi semua putaran yang akan dilaksanakan. Saya bersyukur cedera telah pulih dengan baik, jadi saya dalam kondisi yang baik untuk GP Catalan ini,” ucap Arbi.

Salah satu pebalap terbaik binaan PT Astra Honda Motor (AHM) itu telah telah bekerja keras selama jeda pramusim di Indonesia, hingga berhasil mengatasi masalah cederanya. Memulai balap dengan para pesaing yang sudah cukup beradaptasi akan menjadi tantangan tersendiri. Fase penyesuaian diri akan dijalaninya dengan berharap mendapatkan feeling baik secepat mungkin.

Baca Juga: Di Final JuniorGP 2023 Valencia, Fadillah Arbi Raih Posisi 20 Besar Klasemen

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here