May Petrolless Day: Riding Senyap Tanpa Polusi ke PEVS 2024

0

Rombongan kembali melanjutkan perjalanan menuju gelaran di JIExpo Kemayoran Jakarta. Setiba di area pameran, rombongan disambut para panitia dari Dyandra Promosindo. “Terima kasih sudah mendukung program PEVS 2024 dengan berkendara tanpa polusi untuk melihat perkembangan trend kendaraan listrik yang diikuti oleh merek-merek internasional. Selamat menikmati,”sebut Rudi MF, Project Manager Dyandra Promosindo. Beberapa peserta langsung menuju Hall pameran, namun ada juga yang memanfaatkan charging gratis di area outdoor PEVS sebelum memasuki arena pameran.

Nanang pengguna Yadea T9 dari Ciledug membawa istri dan anaknya. “Saya pilih sepeda motor listrik karena jauh lebih ekonomis. Ketika pakai motor bensin sebulan sekitar Rp100-200 ribu buat pergi ke kantor, sekarang hanya Rp30 ribu saja.”

Pengguna United TX1800, Budi dari Jakarta Timur menyatakan, “Saya sebenarnya tinggal ke check point Gambir karena lebih dekat, dari rumah, tetapi memilih ke Smesco dulu. Karena bagi saya keramaian berkendara bersama sesama pengguna EV lebih penting karena lebih guyub. Pastinya ke PEVS ini karena ingin tahu lebih banyak soal EV dan pastinya gratis.”

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here