Agus mengungkapkan, jumlah peserta safety riding tahun 2023 meningkat sebesar 10 persen dibandingkan tahun sebelumnya. Kalangan pelajar SMA atau sederajat adalah kelompok yang terbanyak mengalami peningkatan.
“Maka target 2024 ini untuk peserta adalah 11.600 orang,” Agus menegaskan.
Sementara itu, Head of Technical Service Department PT WMS Benedictus F. Maharanto mengungkapkan, makin banyak orang yang teredukasi dan mengerti tentang berkendara aman atau safety riding, diharapkan ada kesadaran yang lebih baik dalam berkendara.
“Dengan begitu, kita bisa menekan angka kecelakaan, khususnya di wilayah Jakarta dan Tangerang,” tandasnya. (Rls/NM)