Formasi Baru Tim Yamaha Racing Indonesia 2024 Diboyong ke IIMS 2024

0
Tim Yamaha Racing Indonesia 2024 diumumkan di IIMS 2024. Foto: Arif

NaikMotor – Panggung IIMS 2024 menjadi ajang perkenalan skuad pembalap tim Yamaha Racing Indonesia 2024 yang akan berlaga di kejuaraan internasional, Sabtu (24/02/2024). Aldi Satya Mahendra, AM Fadly, Wahyu Nugroho, M Faerozi, Arai Agaska adalah formasi baru pembalap yang dipilih Yamaha untuk musim ini.

Formasi baru tim Yamaha Racing Indonesia yang diperkenalkan di IIMS 2024 akan mengikuti kejuaraan Asia Road Racing Championship (ARRC) dan Kejuaraan World Supersport 300 (WorldSSP 300). Untuk ARRC 2024, AM Fadly dan Wahyu Nugroho bakal menggeber Yamaha YZF-R6 di kelas Supersport 600 (SS600), sedangkan di kelas AP250 diperkuat oleh M. Faerozi dan Arai Agaska yang menggeber Yamaha YZF-R3.  Sementara Aldi Satya Mahendra akan membalap bersama tim BrCorse yang sudah bersamanya sejak tampil sebagai pembalap wildcard racer di WorldSSP 300 tahun 2023.

”Menghadapi musim 2024, tim Yamaha Racing Indonesia akan bersaing di World Supersport 300 (WorldSSP 300) dan Asia Road Racing Championship (ARRC). Kami harapkan skuad YRI yang berkompetisi akan meraih target yang ditentukan. Persiapan matang, skill dan pengalaman serta menggunakan line-up R Series adalah modal utama menghadapi kejuaraan WorldSSP 300 dan ARRC. Tampilnya para pembalap YRI di ajang bergengsi internasional juga merupakan bukti kesuksesan pembinaan dan pengembangan karir berjenjang. Prestasi mereka turut menginspirasi pembalap-pembalap muda potensial yang ingin maju di dunia balapan. Yamaha 2024 Time to The Max! Yamaha Semakin Di Depan Full GassPoll!” ungkap Frengky Rusli, Assistant General Manager CS Division PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) dalam laman Yamaha Racing Indonesia.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here