Chopper Magazine Invitational, sebuah kontes bergengsi internasional juga untuk opertama kali singgah ke Verona untuk memilih motor-motor ikonik. Tahun ini, beberapa tamu kehormatan dari Amerika hadir untuk memilih yang terbaik seperti Sosa Metal Works, Bob Seeger (Indian Larry Motorcycles), Jeff Holt (V-Twin Visionary), Paul Yaffe, photographer Michael Lichter, Choppers Magazine editor Cary Brobeck; kemudian dari Jerman ada Wanna Be Choppers dan Fred Kodlin; Back Corner Custom Bike (Perancis) Oslo Motor Show (Norwegia).
Menurut Bimo Hendrawan, MBE di Verona tidak seperti dulu namun tetap mendapat antusias tinggi dari motorcycle enthusiast khususnya Eropa. “ Sejak dari 2017 saya datang ke Motor Bike Expo melihat perkembangan dunia custom di sana. Banyak builder muda dengan karya dan desain spektakuler, semakin berwarna tidak hanya didominasi wajah lama. Wajah-wajah lama tetap pada support tidak ada kata bersaing. Semoga kdepan bisa kembali sambil membawa gairah baru dari Indonesia,”ungkap Bimo. Pada kesempatan itu Bimo menyerahkan pick award mewakili media Outcult dari Indonesia.
Pada pemilihan The King of Custom 2024, Stephane Grand dari T4 Motorcycles Swiss berhasil mendapatkan MBE Award dengan H-D Knucklehead 1942. Stephane merupakan salah satu jawara kompetisi custom bike di Eropa dengan karyanya yang mengambil basis motor klasik H-D. (Arif/nm)
Foto @Motorbikeexpo